Minggu, 22 Maret 2009

Kenali Jenis Kulit Anda


Berikut ini kami coba jelaskan berbagai tipe kulit untuk mempermudah anda dalam menentukan jenis kulit anda :

1> Kulit Normal
• Pada Remaja :
- Halus, Cerah
- Komedo terkadang ada pada hidung dan dahi
- Perabaan Lembab dan sedang ketebalannya
• Pada Dewasa ( > 35 th) :
- Warna kulit memudar
- Pori-pori lebih nyata
- Terdapat kerutan halus

2> Kulit Berminyak
• Simple Greasy Skin :
- Mengkilat pada zona T (dahi, hidung, dagu)
- Pori-pori melebar
• Clinically Greasy Skin :
- Berminyak dan berjerawat
- Mudah berjerawat
- Pori-pori melebar


3> Kulit Kering
- Kencang tapi mengerut
- Kusam tidak mengkilat
- Kerut disekitar mata dan hidung
- Kadang kendur
- Pori-pori halus
- Perabaan : tipis, kering dan agak kasar

4> Kulit Kombinasi (Campuran antara kulit berminyak dan kering)
- Kulit tampak mengkilat pada daerah T dan kering didaerah U (pipi dan dagu)
- Pori-pori lebar didaerah T dan normal didaerah U
- Adanya bintik-bintik komedo, biasanya pada daerah T
- Ketebalan kulit sedang

5> Kulit Sensitif
Pengolesan bahan tipikal mudah menimbulkan sensai terbakar, tersengat dan gatal.
4 Tipe Kulit Sensitif :
• Tipe 1 yaitu berhubungan dengan diet, alkohol, stress, perubahan cuaca mendadak
• Tipe 2 yaitu kering dan bersisik bila terkena cuaca dingin, angin atau AC
• Tipe 3 yaitu kering, terbakar, kemerahan bila menggunakan kosmetik/sabun wajah
• Tipe 4 yaitu berhubungan dengan siklus haid


 

Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com Jasa Pembuatan Blog Mung Bisnis